Cara Cepat Menghilangkan Jerawat Tanpa Membekas dan Terbukti

Cara Menghilangkan Jerawat

Jerawat kerap menjadi masalah besar bagi setiap orang.Baik laki-laki terutama perempuan,karena bintik merah ini sangat mengganggu dan berpengaruh sekali pada fisik terutama wajah.Jerawat juga memiliki banyak macam kategori dari mulai jerawat yang biasa atau serius.

Hampir setiap orang mempunyai pengalaman kulit berjerawat dari mulai usia remaja atau sering di kenal dengan masa puber yaitu ketika seseorang memasuki usia 14th hingga 20th,jerawat pada masa-masa ini biasaya akan sembuh dengan sendirinya.Jerawat juga sering di alami wanita usia dewasa yakni umur 25th ke atas.

Penyebab timbulnya jerawat itu disebabkan oleh kelenjar minyak yang sangat aktif (Hiperaktif),dan juga  aktivitas hormon ataupun akibat penurunan hormon.Bila jerawat terus berlanjut dan didiamkan,bisa mengakibatkan infeksi dan meradang yang disebut jerawat pustula.

Banyak orang yang mencari cara untuk mengatasi jerawat dari mulai dengan cara alami atau cara kimia,apabila anda memilih cara kimia untuk mengatasinya sebaiknya anda harus extra hati-hati untuk memiih produk,karena kulit yang berjerawat itu cenderung sensitip.

Berikut cara aman dan praktis untuk mengatasi jerawat :

1.Es batu

Caranya cukup mudah bungkus es batu dengan kain bersih lalu tempelkan pada kulit yang berjerawat,es batu ini dapat mengurangi pembengkakan jerawat.

2.Madu dan putih telur

Cara membuatnya yaitu dengan menyiapkan madu dan juga putih telur menjadi satu dengan takaran setengah sendok,lau oleskan madu dan putih telur yang telah di campur pada wajah diamkan 15menit bilas dengan air bersih.

3.Tomat

Iris tomat lalu tempelkan pada wajah diamkan 15menit kemudian bilas dengan air es.Tomat memiliki kaya akan vitamin A dan C yang berkhasiat sekali untuk menyembuhkan jerawat dan tomat juga dapat mengembalikan keremajaan kulit.

4.Pepaya

Haluskan pepaya kemudian oleskan pada wajah diamkan kurang lebih 20menit lalu bilas hingga bersih,pepaya ini sangat bermanfaat untuk mengatasi jerawat yang parah.

 5.Jeruk nipis

Cara pakainya campurkan 1sendok air jeruk nipis dengan 1sendok madu Lalu diaduk hingga rata, kemudian oleskan masker tersebut ke wajah anda,diamkan selama 15 sampai 25 menit hingga masker mengering. Terakhir, bersihkan wajah anda menggunakan handuk yang sudah dibasahi. Lakukan hal ini secara rutin, setidaknya 2 atau 3 kali dalam seminggu.Kandungan yang dimiliki jeruk nipis terbukti mampu membersihkan sel-sel kulit mati dan mengurangi kadar minyak di wajah.

6.Mentimun

Caranya mudah haluskan timun kemudian oleskan pada wajah sebagai masker,diamkan selama 20 menit lalu bilas hingga bersih.Lakukan hal ini secara rutin, setidaknya selama 3 kali dalam seminggu,Jika Anda rutin melakukannya mentimun akan menjadi cara menghilangkan jerawat yang sangat ampuh.

7.Hindari makanan yang berlemak dan berminyak

Para ahli nutrisi setuju bahwa makanan berlemak dan berminyak dapat menyebabkan mudahnya timbul jerawat,di antaranya coklat,seafood,junkfood,kacang mette.Untuk itu dengan menjaga pola makan yang sehat tentu saja menjadi pokok utama untuk mengatasi jerawat.

8.Menjaga kebersihan

Bersihkan kulit secara sempurna yaitu dengan cara cuci wajah minimal 2 kali sehari.Dengan cuci muka akan menghindari penumpukan kotoran pada pori-pori wajah sehingga dapat menhindari mudahnya timbul jerawat.

Memang sangat sulit untuk menyembuhkan jerawat anda perlu keyakinan dan kesabaran yang extra,dengan  cara aman menghilangkan jerawat ini anda tidak perlu mengeluarkan budget yang besar anda cukup menggunakan bahan bahan yang biasa anda pergunakan sehari-hari. Selamat mencoba !
Belum ada tanggapan untuk "Cara Cepat Menghilangkan Jerawat Tanpa Membekas dan Terbukti"

Posting Komentar